Saturday, July 25, 2009

ADU TEKNOLOGI DALAM SEPATU SEPAK BOLA (satu)

Tenologi pada jaman sekarang maju dengan sangat pesat, bukan hanya kebutuhan sehari hari seperti alat alat elektronik, atau pun peralatan rumah tangga.
Teknologi juga sekarang merambah pada pembuatan sepatu sepak bola, brand brand ternama seperti Nike, Adidas dan Mizuno, mengklaim teknologi terbaru dalam sepatu mereka, ini di maksudkan untuk menambah performa dan kualitas permainan bagi pemain yang memakainya, berikut beberapa teknologi yang di terapkan brand brand tersebut pada sepatu sepak bola keluaran mereka:

pada postingan kali ini saya akan membahas teknologi pada sepatu NIKE
NIKE Sangat fenomenal dengan sepatu Mercurialnya yang di brand kan dengan Cristiano Ronaldo, seri terbaru Nike Mercurial superfly dengan bahan Upper Single Teijin yang sangat ringan, sehingga sepatu ini di klaim sebagai sepatu paling ringan di dunia dengan berat 187 gram saja.
Di tambah teknologi flyware yang memberikan kekuatan serat fibre di sekeliling sepatu, dapat di andaikan sebagai kawat baja di jembatan gantung, belum lagi teknologi Carbon nya yang di pasangkan pada out sole sepatu ini, kian menancapkan Nike sebagai brand sepatu yang paling berteknologi.
Harga yang di tawarkan untuk sepatu sepak bola NIke Mercurial superfly sekitar Rp. 4 jutaan, di store resmi di Bandung tempat saya tinggal Superfly ga masuk ga tau nih kalo di jakarta atau kota lain.
Tentu dengan harga segitu sepatu ini hanya cocok buat pemain profesional, bahkan saya perhatikan belum ada pemain di liga Indonesia yang memakai sepatu ini, kebanyakan hanya memakai seri ke dua nya yaitu Nike Mercurial Vapor V, dengan warna dan tampilan sama, namun tanpa dukungan teknologi di atas.
buat kita kita mah yang pemain penggembira sepatu Mercurial model handmadenya aja, murah meriah, he,he.
tunggu ulasan berikutnya teknologi sepatru pada Adidas dan Mizuno.



No comments:

Post a Comment